PENGHARGAAN UNTUK PENGADILAN NEGERI BLORA OLEH KETUA PENGADILAN TINGGI SEMARANG

19 Feb

Ditulis oleh Purwati, S.Ak.

Penilaian: 0 / 5

Nonaktifkan BintangNonaktifkan BintangNonaktifkan BintangNonaktifkan BintangNonaktifkan Bintang
 

Pada hari Senin, 22 April 2024, Ketua, Wakil Ketua, Panitera, dan Sekretaris Pengadilan Negeri Blora mengikuti kegiatan Pembinaan Ketua Pengadilan Tinggi Semarang dan Halal Bihalal Pengadilan Tinggi Semarang dan Pengadilan Negeri se-Jawa Tengah yang bertempat di Alam Indah Hotel & Resto, Jalan Setia Budi Nomor 12, Semarang.

Dalam acara Pembinaan dan Halal Bihalal Tersebut, Ketua Pengadilan Tinggi Semarang juga memberikan penghargaan kepada beberapa Ketua Pengadilan Negeri se-Jawa Tengah. Salah satu Pengadilan yang mendapat penghargaan yaitu Pengadilan Negeri Blora dimana mendapatkan 2 (dua) kategori penghargaan. Diantaranya yaitu:
1.    Piagam Penghargaan Atas Pencapaian Nilai Indikator Kinerja Pelaksanaan Anggaran “TERBAIK I” KATEGORI Pelaksanaan DIPA 01 Tahun 2023 Pada Pengadilan Tingkat Pertama di Wilayah Hukum Pengadilan Tinggi semarang. Dengan Nilai (99,30)
2.    Piagam Penghargaan Atas Pencapaian Nilai Evaluasi Implemantasi SIPP (EIS) Tahun 2023 “HARAPAN I”  Kelas IB Kategori 1-500 Perkara Pada Pengadilan Tingkat Pertama di Wilayah Hukum Pengadilan Tinggi semarang. Dengan Skor 979,98.

 

 

Dengan mendapatkannya penghargaan tersebut Ketua Pengadilan Negeri Blora menyampaikan terimakasih kepada seluruh aparatur atas kinerjannya semoga kedepannya Pengadilan Negeri Blora mendapatkan capaian yang lebih baik lagi.

 

Website Security Test